Semua yang ada di bumi ini terdiri atas materi. Materi atau zat adalah segala sesuatu yang mempunyai massa dan menempati ruang (mempunyai volume). Materi dapat sekeras baja, selunak air dalam sumur, atau tidak kelihatan sebagaimana nitrogen dan oksigen di udara. Berdasarkan sifat, fisiknya (wujudnya), materi dibagi menjadi tiga, yaitu padat (solid), cair (liquid) dan uap (gas). Materi terdiri atas zat tunggal dan campuran. Zat tunggal (zat murni atau zat saja) adalah materi yang seluruh bagiannya mempunyai sifat unsur dan senyawa. Contoh zat tunggal adalah seng, besi, raksa, helium, neon, gamping, air dan gas karbon dioksida.
Campuran adalah gabungan dari dua zat atau lebih dengan perbandingan yang tidak tertentu, serta sifat-sifat zat penyusunnya masih tetap, contoh: air kopi manis, kuningan, baja, sirup, air teh, susu, santan, bensin, dan udara